Hari Kebangkitan ke-116, Brilian BRI BO Kotapinang Gelar Upacara

Administrator Administrator
Hari Kebangkitan ke-116, Brilian BRI BO Kotapinang Gelar Upacara
Ist|PelitaBatak

Labuhanbatu (Pelita Batak):

Hari Kebangkitan ke-116, Brilian BRI BO Kotapinang Gelar Upacara Bendera di Kantor yang terletak Jalan Lintas Sumatera No 77 Kotapinang, Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Senin (20/5/2024)

Bertindak sebagai inspektur upacara Pimpinan Cabang BRI BO Kotapinang, Triyono Priyosaputro.

Pada Upacara Bendera itu, Triyono Priyosaputro membacakan sambutan dari Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) RI, Budi Arie Setiadi.

“Hari ini, kita berada pada fase kebangkitan kedua, melanjutkan semangat kebangkitan pertama yang telah dipancangkan para pendiri bangsa yakni Budi Utomo, RA Kartini dan para petinggi bangsa lainnya,” katanya.

Berbeda dengan perjuangan yang telah dirintis lebih dari seabad yang lalu, kini kita menghadapi beragam tantangan dan peluang baru. Kemajuan teknologi menjadi penanda zaman baru.

Lebih lanjut, Triyono Priyosaputro mengingatkan, kebangkitan kedua merupakan momen terpenting untuk menatap masa depan dengan optimisme,kepercayaan diri dan keyakinan.

“Mari kita jadi momen peringatan Kebangkitan Nasional menangkap peluang agar kita langgeng menuju mimpi sebagai bangsa yang maju,” pesannya.(JR)

Komentar
Berita Terkini